Tentang Kami Ikapete Karawang
IKAPETE KARAWANG merupakan wadah organisasi para alumni pesantren Tebuireng dan sekitarnya yang ada di wilayah Jawa Barat. Karena IKAPETE sendiri merupakan singkatan dari Ikatan Keluarga Alumni Pesantren Tebuireng.
Pendirian IKAPETE diinisiasi oleh KH. Salahudin Wahid selaku pengasuh pondok pesantren Tebuireng kala itu bertepatan dengan hari Ahad tanggal 27 Juni 2004 M atau 9 Jumadal Ula 1425 H. Organisasi IKAPETE bersifat keagamaan, kemasyarakatan, pendidikan, kemanusiaan dan kebangsaan.
Tujuan didirikannya IKAPETE antara lain :
- Membangun dan mengukuhkan ukhuwah Islamiyah antar sesama.
- Membangun dan memperkuat jalinan komunikasi secara berkesinambungan dengan organisasi
- Berperan aktif dalam pengembangan program Pesantren Tebuireng.
- Mewujudkan pengembangan moral bangsa.
Selain itu, IKAPETE juga berupaya untuk :
- Memelihara, mengembangkan dan menyebarluaskan pemikiran dan ajaran Hadratussyekh KH. Hasyim Asy’ari.
- Mengembangkan jaringan ukhuwah wathaniyah, basyariyah dan Islamiyah.
- Mengembangkan jalinan komunikasi yang efektif dan produktif dengan berbagai pihak gunapengembangan organisasi.
- Berpartisipasi aktif dalam mengembangkan program yang dapat mendukung kemajuan alumni,Pesantren Tebuireng, bangsa-negara Indonesia dan dunia.
- Menjaga dan mengembangkan moral bangsa, negara, dan dunia.
Salam IKAPETE KARAWANG